Friday 11 March 2016

Lanjutan dari artikel instalasi program dan memuali Corel Ulead videostudia pro X2 mengenal tombol - tombol


postingan kalai ini ialah lanjutan dari artikel sebelumnya  disini akan membahas lanjutan fungsi tombol dari Corel Ulead VideoStudio Pro X2 untuk lanjutan kita akan membahas tombol Toolbars dan seterusnya.

Toolbars

terdiri dari beberapa tombol yang  berguna untuk mengedit proyek video, musik dan beberapa tombol lainya juga mempunyai fungsi yang berbeda beda. menu toolbar memberi anda kemudahan untuk mengaksesnya

berikut penjelasan dan fungsi dari tombol toolbars di atas:

  • Story board View (1)
tombol ini berfungsi untuk melihat gambar dari video anda yang terdapat pada timeline.
  • Timeline View(2)
tombol ini berfungsi untuk menampilkan frame video anda dengan tepat sehingga dapat mengolah klip video dengan akurat
  • Audio view (3)
tombol ini berfungsi untuk menampilkan grafik video, sehingga anda dapat dengan mudah menambah maupun mengurangi level volume suara videoklip anda, serta menambahkan narasi atau background musik
  • Zoom Cintrol (4)
tombol ini berfungsi untuk memperlebar jaraj time code pada tampilan

  • Fit Project in Tineline windows (5)
tombol ini berfungsi untuk memperbesaratau memperkecil tampilan dariproyek klip video anda pada time line.
  • Insert Media File (6)
tombol ini berfungsi untuk memasukan video, suara atau gambar yang anda simpan pada hard disk  dan langsung dimasukan ke dalam ke dalam proyek anda di timeline
  • Undo(7)
tombol ini beguna untuk mengembalikan apa yang telah anda kerjakan sebelumnya
  • Reundo (8)
tombol ini fungsinya kebalikan dari tombol undo
  • Enable/Disable smart Proxy (9)
tombol ini berguna untuk menambah kecepatan dalam mengedit video HD yang mempunyai ukuran file sangat besar, karena dengan mengaktifkan perintah ini anda melakukan penggandaan dari vedio HD dengan resolusi yang rendah
  • Batch Convert (10)
Tombol ini berfungsi untuk mengubah beberapa file video untuk menjadi satu format video
  • Track Manager (11)
tombol ini berfungsi untuk membuat beberapa track overlay
  • Enable/Disable 5.1 surround (12)
tombol ini berfungsi untuk mengakktifkan sistem 5.1 surround sound , yaitu mempunyai speaker 5 dan 1 subwoofer
  • painting creator (13)
fitur ini memungkinkan anda untuk dapat membuat grafik animasi gambar dan lapisan untuk lebih meningkatkan proyek anda.

Project Timeline

menu ini berada di bawah kotak VideoStudio editor yang meenampilka klip video , judul/text ,efek, dan suara yang tergabung ke seluruh proyek video terdapat tiga tipe tombol yang menampilkan proyek timeline, yaitu  timeline dan audio view.
  • storyboard View
pada toolbar ini adalah cara tercepat dan termudah untuk menambahkan klip video, setiap thumbnail pada story board dapat diisi dengan video dengan cara menggesernya saja, baik klip video maupun transisi. durasi setiap klip video ditunjukan pada bagian bawah setiap thumbnail. anda dapat memasukan dan menyusun video klip hanya dengan drag dan drop. efek transisi juga bisa dimasukan di antara dua klip videodengan mudah. video klip yang dipilih pda storyboard dapat dilihat pada preview window.

tekan play utuk memperbesar tampilan storyboard secara maksimal dengan tampilan storyboard yang besar anda dapat menyusun video klip dan memasukan transisi dengan sangat mudah. lagipula, ada layar kecil di bagian bawah yang dapat menampilkan klip video

  • Timeline View
pada toolbar ini anda akan disuguhkan tampilan yang komperhensif dari seluruh elemen proyek video. proyek video akan dibagi dalam beberapa track, seperti video, overlay, judul/text suara, dan background musik

berikut akan saya jelaskan tombol tombol dalam menu Timeline view :
  • Show All Visible Tracks . tekan tombol ini untuk menampilkan keseluruhan track dalam project 
  • Add/Remove Chapter/cue point .   tekan tombol in iuntuk mengatur capture point pada film anda
  • Ripple editing , ketika anda mengaktifkannya, anda dapat memilih dan menggunakannya pada track video
  • Track  Buttons, terdiri dari lima tombol yangberfungsi untuk mengolah video dan musik, pada tombol overlay anda dapat menambahkannya hingga 6 track 
  •  Timeline Scroll Control , tombol ini berfungsi untuk melakukan scrolling secara otomatis ke dalam time line
  • Project Scroll Control,   gunakan tombol ini untuk menggeser time line ke depan dan ke belakang  
  • Selected range, waran yang ada pada proyek anda menunjukan bagian klip video anda sudah terpilih dan dapat dilakukan pengeditan atau menjalankannya  
  • Timeline Ruler , menampilkan timecode proyek anda dari jam: menit: detik: frames, yang akan membantu anda dalam memperkirakan klip video dan panjang proyek anda
  • Video Track , terdiri dari / gambar / klip warna dan efek transisi serta video filter   
  •  Overlay Track,  terdiri dari klip untuk overlay , di mana dalam bentuk file video maupun gambar dan bisa menjadikan untuk video gambar dan klip warna 
  • Tittle Track , terdiri dari klip untuk judul/ nama pemeran 
  • Voice Track , terdiri dari klip untuk suara atau hasil rekaman suara anda untuk narasi video anda.
  •  Musik Track,  terdiri dari klip untuk file musik dan suara

 Audio View

pada toolbar ini membantu anda dalam menambahkan level volume suara dan video anda, audio dan klip musik anda. menampilkan klip audio dengan volume rubber band yang dapat anda tekn dan geser untuk menambahkan volume suara tersebut.

opition Panel 

perubahan panel options  ini tergantung dari mode program atau track yang sedang anda jalnkan. panel option ini juga terdiri dri dua tab, setiap options dan control yang ada pada setiap tab berbeda beda kegunannya tergantung dari klip yang yelah anda pilih

Library

libraray ini berguna sebagi temapt penyimpanan dari semua yang anda butuhkan untuk membuat film, seperti klip video filter, klip audio, gambar/foto, efek transisi, file music, judul/text, dan klip warna. semua ini terkumpul menjadi suatu library.

untuk menambahkan klip pada library dapat anda ikuti langkahlangkah berikut

  • tekan load media untuk membuka folder klip media pada hard disk dan menambahkannya ke library
  • pilih file yang anda inginkan
  • tekan ipen ketika anda sudah memilih file tersebut.
  • ketika klip tersebut sudah anda masukan dalam library, klik kanan pada klip tersebut pada library untuk melihat keterangan seperti copy, delte, atau split by scene
Untuk menghapus klip pada library

  • pilih klip yang akn dihapus dari library, lalu tekan delte pada keyboard anda. atau klik kanan pada klip tersebut dan pilih delete
  • setelah itu akan ada kitak peringatan yang akan menanyakan apakah anda akan mengahapusnya  dari library , tekan ok
sorting klip pada library

untuk menyusun/mengurutkan klip pada library. klik tombol library untuk membuka options, lalu pili sort by name atau sort by date
  • sirt by name, mengurutkan klip anda berdasarkan nama dari klip tersebut.
  •  sort by date, mengurutkan klip anda berdasarkan dari tanggal pengambilan klip. kebanyakan klip video diurutkan berdasarkan tanggal danwaktu pengambilan gambar.
Library Manager
 tombol ini berfungsi untuk mengatur folder yang ada pada library folder ini membantu anda untuk menyimpan dan mengatur semua jenis file media anda. berikut langkah langkah untuk menggunakan library manager:


  •  tekan tombol library manager untuk membuka library manager
  • tekan jenis klip tersedia dari daftar Avalible costum folders
  •  tekan new untuk menampilkan kotak dialog new costum folder danmembuat folder baru, tentukan folder name dan description, lalu tekan ok
  • tekan edit untuk mengganti nama atu memodifikasinya. apabila anda ingin menghapusnya dari library, tekan delete
  • tekan close untuk menutup library manager
mengekspor file video

VideoStudio menyediakan anda beberapa pilihan untuk mengekspor dan merekam file video. file video yang diekspor dapat menjadi web page, greeting card, sent by e-mail, atau screen server komputer anda pilih file video yang terdapat library dan tekan ekspor video, stelah itu pili outout yang anda inginkan

untuk postingan kali ini sampai disini saja semoga postingan ini bermanfaat untuk membahas fungsi tombol yang lainnya akan saya bahas di postingan selanjutnya.



No comments:

Post a Comment